JelajahNTT. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Garuda Upgrade System Reservasi dan Ticketing

Pengumuman disampaikan oleh Garuda-Indonesia.com, bahwa pada sistem reservasi Garuda-Indonesia akan di upgrade pada hari Sabtu, 29 Juni 2013.  Untuk itu mulai pukul 11.00 WIB tidak bisa lagi dilakukan reservasi tiket dan pada pukul 14.00 tidak lagi dilakukan proses confirm issued tiket sampai dengan hari minggu, 30 Juni 2013 pada pukul 21.00 WIB. Kami dari travel agent berharap, sistem garuda-Indonesia akan lebih baik lagi setelah dilakukan upgrade.

Pengalaman selama ini menggunakan sistem reservasi tiket online Garuda-Indonesia, seringkali setelah proses issued, e-ticket tidak bisa terbit. Meskipun status tiket sudah issued, e-ticket yang berbentuk pdf tersebut tidak muncul, ini akan sangat membuat repot. Pihak travel atau pelanggan harus pergi ke Kantor Garuda untuk mem-print-out tiket. Jika pelanggan berada di luar kota, terpaksa pelanggan sendiri yang pergi ke kantor garuda, kecuali kalau sudah merasa percaya diri untuk print-out nanti di bandara sebelum cek-in.

Untuk meminta print-out ke kantor Garuda-Indonesia memang tidak pernah ada masalah. Setiap tiket yang sudah issued selalu bisa di-print-out. Tapi sistem yang dipakai Agent berbeda dengan sistem yang digunakan oleh pihak Garuda-Indonesia. Sistem yang dipakai Garuda-Indonesia masih menggunakan sistem operasi DOS, sehingga print-out yang dihasilkan juga sangat tidak nyaman dibaca. Ketidaknyamanan ini diperparah dengan kertasnya yang sangat tipis yang biasa dipakai Garuda Indonesia. Ini akan merugikan pelanggan tiket.

Kerugian bagi Travel Agent selain kehilangan waktu dan tenaga untuk mengurus print-out tiket, juga kehilangan kepercayaan oleh pelanggan. Disamping itu, print-out yang tercetak oleh kantor Garuda-Indonesia tidak mencantumkan nama Travel Agent yang sudah memproses, akan tetapi disana tertera “diisued oleh Garuda-Indonesia”.  Ini semakin menurunkan kepercayaan pelanggan tiket meskipun semua travel agent akan mengalami hal yang sama.

Pernah juga sistem reservasi online Garuda Indonesia tidak bisa meng-confirm issued tiket.  Setelah pihak travel agent mencoba ke kantor Garuda untuk minta bantuan issued, ternyata pihak Garuda Indonesia sendiri tidak berhasil meng-issued. Akhirnya reservasi tiket ke garuda dibatalkan.

Kami berharap, dengan di-upgrade-nya sistem reservasi dan ticketing Garuda Indonesia, proses pelayanan reservasi tiket Garuda Indonesia menjadi lancar dan zero problem. Sehingga kenyamanan pelanggan tidak hanya saat terbang dengan Garuda-Indonesia tapi juga didapatkan sejak reservasi tiket.

Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Wings Air Buka Rute Penerbangan Batam-Tanjungpandan

Metrotvnews.com, Jakarta: Pertumbuhan ekonomi di wilayah Kabupaten Bangka Belitung yang tinggi peningkatan permintaan jasa angkutan udara. Peningkatan permintaan tersebut tentunya menjadi peluang bagi perusahaan penerbangan nasional.

Direktur Umum PT Lion Mentari Airlines Edward Sirait mengatakan kondisi tersebut merupakan dasar bagi Wings Air untuk mengembangkan operasinya di kawasan Indonesia Barat dengan membuka jalur penerbangan Batam–Tanjung Pandan sebanyak tiga kali dalam seminggu.

"Rute baru Wings Air akan beroperasi pada Juni 2013 menggunakan pesawat ATR 72-500," kata Edward dalam keterangan resmi di Jakarta, Rabu (26/6).

Edward menjelaskan rute penerbangan Batam–Tanjungpandan selama tiga kali dalam seminggu, yaitu pada Senin, Rabu, dan Jumat pada pada pukul 16.15 WIB. Adapun rute dari Tanjungpandan–Batam dilayani pada Selasa, Kamis, serta Sabtu dengan jam penerbangan 06.40 WIB.

Menurut dia, pembukaan rute tersebut akan mempermudah para pelaku usaha di berbagai wilayah Indonesia untuk dapat melakukan perjalanan ke Tanjungpandan serta mempermudah masyarakat yang berada di wilayah tersebut dan sekitarnya mudah melakukan perjalanan dengan pesawat ke berbagai wilayah di Indonesia, termasuk wisatawan.

Adapun, sektor usaha dan pariwisata di kabupaten tersebut memiliki potensi yang sangat menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara.

"Hal ini dapat terjadi karena penerbangan dari Tanjungpandan akan dapat dilanjutkan ke berbagai tujuan dengan menggunakan pesawat Lion Air lainnya melalui Bandara Hangnadim Batam," tambahnya. (Wibowo)


Powered by Telkomsel BlackBerry®
Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Waspadai Kode Booking Kosong

Maraknya bisnis tiket online sebenarnya memudahkan calon penumpang pesawat untuk memilih. Sayangnya, banyak juga tangan-tangan jahil yang mau mengambil keuntungan dengan memanfaatkan maraknya sistem online ini. Banyak yang menawarkan tiket via sms, padahal cuma agen abal-abal alias palsu. Begitu uang ditransfer dan pelanggan dikirim kode booking tiket, ternyata kosong atau tidak bisa di-print-out di kantor maskapai.

Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tips Mendapatkan Tiket Murah

Kesempatan mendapatkan tiket murah akan selalu ada selama rencana jadwal penerbangan tidak terburu-buru. Jika jadwal penerbangan mendadak maka semestinya bukan lagi tiket murah yang jadi prioritas, tapi harus disyukuri jika masih ada seat. Jika jadwal penerbangan mendadak tapi masih mendapat tiket murah, itu merupakan anugerah yang tak terhingga. (hehe..)

Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Miss-connecting

Jadwal penerbangan delay, sudah menjadi hal biasa. Untuk itu, jika penerbangan harus lanjut ke penerbangan berikutnya, perlu mewaspadai kebiasaan jadwal yang delay ini. Salah satunya adalah, memilih penerbangan lanjutan yang "connect", atau connecting flight. Mungkin jadwal penerbangan delay masih tetap menghantui, tapi setidaknya tiket penerbangan lanjutan tidak akan hangus.

Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Connecting Flight

Seringkali kota tujuan tidak dilayani oleh penerbangan langsung. Atau karena tiket sudah terjual habis membuat kita harus cari rute penerbangan alternatif lain. Salah satu alternatif yaitu penerbangan lanjutan. Yang perlu diwaspadai dari penerbangan lanjutan adalah, apabila terjadi delay dari pesawat sebelumnya, maka otomatis akan kehilangan penerbangan lanjutan yang tiketnya sudah kita beli. Untuk itu, beberapa hal yang menjadi pertimbangan, dimulai dari alternatif yang paling aman, yaitu:

Baca Selengkapnya >>>

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS