JelajahNTT. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Waspadai Kode Booking Kosong

Maraknya bisnis tiket online sebenarnya memudahkan calon penumpang pesawat untuk memilih. Sayangnya, banyak juga tangan-tangan jahil yang mau mengambil keuntungan dengan memanfaatkan maraknya sistem online ini. Banyak yang menawarkan tiket via sms, padahal cuma agen abal-abal alias palsu. Begitu uang ditransfer dan pelanggan dikirim kode booking tiket, ternyata kosong atau tidak bisa di-print-out di kantor maskapai.


Penawaran via sms tidak bisa dipercaya begitu saja, tapi harus dicek kebenarannya. Satu-satunya cara untuk mengecek kebenaran perusahaan travel tersebut adalah dengan melihat keberadaan website perusahaan. Beberapa poin penting adalah sebagai berikut:
1. Perhatikan domain website-nya. Untuk membuat web sekarang sangat mudah dan banyak gratisan. Blog gratisan seperti ini sangat mudah diketahui cirinya, yaitu domain-nya bukan yang utama. Misalnya, domain.blogspot.com, domain.wordpress.com, domain.webs.com, domain.blogdetik.com dan masih banyak lagi. Jika agen tersebut menggunakan domain-domain seperti itu maka pantas diragukan.
2. Akun email mereka seharusnya domain perusahaan travel, bukan ikut perusahaan lain, seperti yahoo atau gmail. Jadi format akun email seharusnya, sianu@domainperusahaan.com. Dengan akun email dari domain perusahaan berarti bisa diyakini bahwa ia memang benar bekerja pada perusahaan tersebut.

3. Perusahaan travel yang kredibel sebaiknya menunjukkan sertifikat anggota Asita (Asosiasi Perusahaan Travel Agent). Karena pemasaran menggunakan sistem online, maka perusahaan harus mencantumkan sertifikat Asita di website Perusahaan. Sertifikat ini bisa menjadi jaminan bahwa perusahaan tersebut legal. Jika ia tidak bisa menunjukkan maka pantas diragukan.
4. Harga tiket sebenarnya bisa dicek dulu diinternet. Banyak portal yang menyediakan fasilitas itu. Salah satunya adalah perusahaan kami (kerja sama dengan Utiket) di tiket.jelajahNTT.com . Jika ada travel menawarkan harga jauh lebih murah dari harga yang di-publish, maka travel tersebut pantas diragukan.
Jika sebuah perusahaan travel memenuhi 4 poin tersebut diatas, maka sangat diyakini bahwa ia kredibel. Namun jika Anda masih belum yakin juga maka sebaiknya Anda memilih pergi ke agen travel terdekat. Itu jika Anda punya banyak waktu. :-)
Terima kasih dan salam...

Powered by Telkomsel BlackBerry®




  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Klik http://tiket.jelajahntt.com , untuk pemesanan tiket pesawat seluruh rute penerbangan domestik dan Asia.

Atau via SMS/Call/WA/ Line/Kakao di 082146-334333, Pin BB: 51D3685D.