JelajahNTT. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Diundur, Pemeringkatan Maskapai Dirilis Juni 2015

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menyatakan akan memundurkan rilis peringkat keselamatan maskapai nasional. Peringkat keselamatan maskapai yang awalnya bakal dirilis bulan ini diundur menjadi Juni 2015.

"Juni. Nanti setahun dua kali," kata Jonan di kantornya, Kamis, 5 Februari 2015.

Namun, Jonan menjelaskan, rilis Juni nanti tak akan melansir peringkat keselamatan maskapai. Menurut dia, nantinya hanya akan ada dua kategori untuk maskapai, yaitu lulus atau tak lulus. "Failed atau pass. Begitu saja," kata Jonan.

Sebelumnya, Jonan mengatakan akan merilis peringkat keselamatan pesawat pada bulan ini, dan akan diulang tiga bulan sekali. Peringkat keselamatan semula direncanakan untuk 3-5 kategori.

Pemeringkatan tersebut sebetulnya sudah pernah dilakukan Kementerian pada era Menteri Perhubungan Jusman Syafii Djamal sejak Maret 2007. Saat itu, Jusman merilis tiga kategori keselamatan yang dikeluarkan setiap tiga bulan. Pemeringkatan itu dilakukan setelah terjadi kecelakaan Adam Air 574 pada 1 Januari 2007 dan Garuda Indonesia 200 pada 7 Maret 2007.

KHAIRUL ANAM

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Klik http://tiket.jelajahntt.com , untuk pemesanan tiket pesawat seluruh rute penerbangan domestik dan Asia.

Atau via SMS/Call/WA/ Line/Kakao di 082146-334333, Pin BB: 51D3685D.