JelajahNTT. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Patuhi Jonan, Bandara Husein Tak Lagi Jual Tiket

TEMPO.CO, Bandung - Semua maskapai penerbangan menutup konter penjualan tiket di Bandara Husein Sastranegara, Bandung. "Kalau perintah dari Direksi, per 15 Februari 2015," kata General Manager PT Angkasa Pura II Cabang Bandara Husein Sastranegara Yayan Hendrayani saat dihubungi Tempo, Selasa, 3 Februari 2015.

Yayan mengatakan pihaknya sudah mengirim surat edaran mengenai rencana penutupan itu kepada semua maskapai sejak pertengahan Januari 2015. "Kami sudah bicara ke semua airline," ujarnya.

Menurut Yayan, pengelola Bandara Husein juga memutuskan tidak lagi memperpanjang ruangan yang kini digunakan sebagai konter loket penjualan tiket. "Sewa ruang tiket tidak akan diperpanjang. Kalau yang belum habis, silakan difungsikan untuk yang lain," tuturnya.

Meski demikian, pengelola Bandara Husein masih membolehkan maskapai menggunakan ruang yang sudah tidak digunakan itu untuk melayani pelanggan. "Akan disulap menjadi semacam customer lounge. Misalnya, mengurus refund (pengembalian) atau terkait masalah layanan tiket tersebut."

Saat ini ada sejumlah maskapai yang membuka konter penjualan tiket di Bandara Husein, di antaranya Lion Air, Garuda Indonesia, Air Asia Indonesia, Susi Air, Sriwijaya Air, Jatayu, serta Citilink.

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengeluarkan surat edaran pada 31 Desember 2014. Surat bernomor HK.209/I/16PHB.2014 itu berisi lima poin perintah yang harus dijalankan pengelola bandara di Tanah Air. Di antaranya, meniadakan ruang penjualan tiket di gedung terminal penumpang, melarang penggunaan taksi yang tidak terdaftar di bandara, dan memberlakukan larangan merokok di area sisi udara (airside) dan di ruangan yang memiliki akses ke sisi udara. Aturan lainnya adalah memastikan tersedianya customer service lounge dari maskapai untuk melayani kebutuhan penumpang.

AHMAD FIKRI

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

Klik http://tiket.jelajahntt.com , untuk pemesanan tiket pesawat seluruh rute penerbangan domestik dan Asia.

Atau via SMS/Call/WA/ Line/Kakao di 082146-334333, Pin BB: 51D3685D.